"Ya. Tidak akan ada seorang pun yang datang dengan membawa apa yang engkau bawa melainkan akan disakiti..."
Begitulah ungkapan Waraqah bin Naufal, setelah mendengar cerita Nabi shallallahu alaihi wa sallam mengenai pengalaman beliau ketika didatangi oleh Malaikat Jibril di gua Hira.
Waraqah adalah anak paman Khadijah, saudara laki-laki ayahnya. Dia seorang Nasrani pada masa jahiliyah, berumur lagi buta. Dia menulis sebuah kitab berbahasa Arab dan juga menulis Injil dengan bahasa Arab dengan kehendak Allah Tabaraka Ta'ala.
Kemudia dia melanjutkan lagi, "Ini adalah Namus (Malaikat Jibril) yang diturunkan kepada Musa. Andai saat itu aku maseh muda. Andai saja nanti aku maseh hidup saat engkau diusir oleh kaummu." Kemudian Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bertanya, "Apakah mereka akan mengusirku?"
Waraqah menjawab, "Ya. Tidak akan ada seorang pun yang datang dengan membawa apa yang engkau bawa melainkan akan disakiti. Dan jika aku maseh hidup pada masamu, niscaya aku akan mendukungmu dengan pertolongan yang sangat besar." ...
Dan tidak lama kemudian Waraqah meninggalkan dunia dan wahyu terhenti...sehingga Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam benar-benar bersedih hati.
[Sila lihat Tafsir Ibnu Katsir ; 96:1-5]
No comments:
Post a Comment