SUARAKAN YANG HAQ UNTUK MENEGAKKAN YANG HAQ! KERANA YANG ADA HANYALAH YANG HAQ SEMATA ....

January 18, 2016

Yang tersisa hanya secercah cahaya lautan...

Saat ini muncul berbagai kesesatan dan kebid'ahan yang ditebarkan oleh ahli bid'ah sehingga tidak tersisa dari sunnah kecuali hanya secercah cahaya lautan kegelapan sejalan dengan penuturan Hudzaifah, "Kebid'ahan akan menyebar luas, ketika salah satu kebid'ahan ditinggalkan, maka mereka mengatakan bahwa sunnah telah ditinggalkan."
Sesungguhnya zaman ini Sunnah dianggap bid'ah dan bid'ah dianggap sunnah, tuntutan agama menjadi tontonan sementara tontonan menjadi tuntunan dan ajaran, sebagaimana firman Allah Azza wa Jalla..
"Barangsiapa yang berpaling dari (Rabb) yang Maha Pemurah (alQur'an), Kami adakan baginya syaitan (yang menyesatkan), maka syaitan itulah yang menjadi teman yang selalu menyertainya. Dan sesungguhnya syaitan-syaitan itu benar-benar menghalangi mereka yang jalan yang benar dan mereka menyangka bahwa mereka mendapat petunjuk."   [QS. As-Zukhruf : 36-37].
Dari "Syarhus Sunnah Al-Imam Al-Barbahari" ditahqiq oleh Abdurrahman bin Ahmad Al-Jumaizi.

No comments:

Post a Comment